top of page

Sabuk & Rantai Industri

Conveyor adalah bagian dari mesin penggerak untuk mengangkut barang dalam jumlah banyak dari satu titik ke titik lain di dalam industri. Konveyor menggunaan sistem sabuk yang terhubung ke dua atau lebih katrol yang berputar yang digunakan untuk mengangkut material. Satu atau lebih katrol terhubung ke generator sehingga akan menggerakkan rangkaian ban atau sabuk tersebut. Ada banyak jenis mesin conveyor yang banyak duganakan oleh industri, beberapa yang paling populer adalah Belt Conveyor dan Chain Conveyor.

Keduanya sama-sama digunakan untuk memindahkan barang dalam jumlah banyak, perbedaannya terletak pada alas penggeraknya. Belt Conveyor biasanya menggunakan material termoplastik (poliester, polivinil klorida, silikon, dan polietilen), logam (stainless, baja karbon), kain dan ban atau karet sebagai alasnya. Belt conveyor sering kita lihat di bandara-bandara besar untuk memindahkan koper dalam jumlah banyak. Sementara chain conveyor menggunakan rantai yang terbuat dari plastik atau besi untuk memindahkan material, banyak kita temukan pada industri makanan dan otomotif.

Kami menjual berbagai jenis Belt conveyor dan Chain conveyor dengan kualitas terbaik dari brand-brand terkenal seperti CONTINENTAL CONTITECH, HABASIT, HONGS BELT, LANGEN, MURTFELDT dan UNI CHAIN. Kami juga menjual mesin packaging untuk memudahkan perusahaan membuat packaging dengan jumlah banyak dalam hitungan menit. Silahkan cek produk kita di bawah ini.

slide_CVB_enrobing.jpg
bottom of page